Ulkus Arteriosum Flashcards
Epidemiologi
Lebih sering pada orang tua di atas 45 tahun
Timbul karena trauma pada kulit yang mengalami gangguan peredaran darah arteri atau timbul sendiri karena kematian jaringan oleh sebab penutupan arteriol atau arteri kecil
Definisi
Ulkus akibat gangguan peredaran darah arteri
Sinonim
Ulkus iskemik
Penyebab paling sering
Arteriosklerosis pembuluh darah yang mensuplai tungkai bawah
Kejadian yang berhubungan dengan ulkus
Diabetes, merokok, hiperlipidemi, hipertensi, gagal ginjal, obesitas, gangguan pembekuan darah, rheumatoid arthritiz
Penyebab gangguan
Ekstramural
Mural
Intramural
Ekstramural
Aliran darah arteri terganggu karena pembuluh darah arteriol terjepit jaringan fibrosis
Contoh: edema lama, sklerosis karena skleroderma
Mural
Aliran darah terganggu karena kelainan pada dinding pembuluh darah
Contoh: vaskulitis, aterosklerosis
Intramural
Aliran darah terganggu karena sumbatan lumen pembuluh darah kecil
Contoh: perubahan viskositas darah, perlekatan platelet, fibrinogenesis
Patogenesis
Gangguan aliran darah arteri (penyempitan atau penyumbatan lumen) -> jaringan mengalami hipoksia (iskemi) -> perubahan di kulit (tipis, kering, bersisik, sianotik, bulu tungkai berkurang, kuku jari kaki menebal dan distrofik) -> daya tahan terhadap trauma dan infeksi menurun -> gangren pada jari kaki, kaki, tungkai -> ulkus
Ulkus karena hipertensi
Paling sering timbul di lateral pergelangan kaki atau tungkai
Lebih jarang di posterior, medial, dan anterior
Ulkus karena arteriosklerosis obliterans
Terjadi pada tonjolan tulang
Gejala klinis
Awalnya lesi eritematosa yang nyeri -> bagian tengah kebiruan dan menjadi bula hemoragik -> nekrosis
Ulkus
Biasanya dalam, berbentuk plong (punched out), kotor, tepi ulkus jelas
Gejala penting pada gangguan arteri
Nyeri
Terasa lebih hebat pada malam hari
Dapat timbul mendadak atau perlahan2
Terus menerus atau hilang timbul
Bila tungkai diangkat atau pada suhu dingin -> nyeri bertambah hebat
Bila berjalan terasa nyeri dan kelelahan pada otot distal dari luka (claudicatio intermitten)