Infeksi pada anak (Chikungunya, Zika, TORCH); dr. M. Bambang Edi S., Sp.A. Flashcards
Vector dari virus zika adalah?
nyamuk aedes aegypty (nyamuk yg jg baa virus DBD)
Apasaja gejala klinis dari demam zika?
gejalanya mirip dg gelaja DBD, yaitu demam tinggi, ruam merah pada kulit, nyeri persendian, mata merah, nyeri otot terutama pada daerah tangan dan kaki, nyeri kepala, nyeri pada daerah belakang mata, muntah, dan diare (Gejala tersebut biasanya berlangsung sekitar 4-7 hari)
Adanya infeksi zika akan meningkatkan resiko apa pada bayi?
resiko mikrosefali dan kelainan bawaan lain bila menginfeksi ibu hamil pada trimester pertama.
Pemeriksaan penunjang apa saja yg dapat digunakan untuk membedakan demam zika dg DBD?
reverse transcriptase-polymerase chain reaction (RT-PCR) pada minggu pertama dari awal gejala muncul dan pemeriksaan darah untuk mendeteksi immunoglobulin M (IgM) spesifik virus zika pada akhir minggu pertama dari awal gejala muncul
Vector virus cikungunya adalah?
nyamuk aedes aegypty dan aedes albopticus (spesies vector terbanyak di Asia)
Virus Chikungunya termasuk ke dalam genus apa ?
Alphavirus (Sangat mirip satu sama lain dengan virus dalam serogroup yang sama, yaitu Group A Arbovirus dan akan bereaksi silang dengan golongan Alphavirus yang heterolog).
Manifestasi klinis dari demam cikungunya adalah?
demam ringan sampai demam disertai artralgia dan atau perdarahan, Demam tinggi biasanya berlangsung 1 – 3 hari, muncul ruam, Nyeri kepala, nyeri retro orbital, anoreksia, mual dan muntah, nyeri perut dan gejala umum lain yang muncul pada infeksi virus mungkin terjadi namun tidak dalam bentuk yang berat (sehingga demam cikungunya jarang menyebabkan Kematian)
Berapa lama masa inkubasi virus chik?
antara 2-3 hari (1-12 hr).
Pada manusia virus Chik menyebabkan sakit setelah berapa jam digigit nyamuk?
48 jam stlh digigit nyamuk.
Pada anak dimulai dengan demam yang terjadi secara akut diikuti dengan nyeri kepala, ruam makulopapular (yg biasanya diikuti dengan limfadenopati), mialgia dan artralgia (yang melibatkan beberapa sendi kecil pada jari-jari tangan, pergelangan tangan dan kaki, yg akan meningkat dengan aktivitas dan berkurang/menghilang saat istirahat. Artralgia biasanya sembuh dalam 1 minggu setelah dimulai, namun dapat menetap sampai beberapa minggu.)
manifestasi klinis karena
demam chik
Pemeriksaan lab pada demam chik menunjukkan?
jumlah leukosit dan trombosit dalam batas normal. Leukopenia dengan limfositosis relatif dapat terjadi pada hari ke 3-6 sejak demam.
Pemantauan lingkar kepala sebaiknya dilakukan kapan?
setiap bulan, sampai usia anak 2 tahun (yg dilakukan bersamaan dg ubun-ubun besar)
Cara mengukur lingkar kepala?
diukur dengan pita ukur yang tidak elastis, yaitu dg melingkar dari bagian atas alis, melewati bagian atas telinga, sampai bagian paling menonjol di belakang kepala (glabella-oksipital- parietal-frontal)
Bagaimana cara mengukur ubun-ubun besar ?
yaitu rata-rata ukuran anteroposterior dan transversal.
Ukuran lingkar kepala saat lahir sampai usia 2 tahun berkisar antara ?
35 - 49 cm.
Mikrosefali dapat disebabkan oleh
konsumsi alkohol/obat, infeksi tetanus, other (syphilis, parvovirus, varicella zoster), rubella, cytomegalovirus, herpes (TORCH)
Pasien mikrosefali dengan ubun-ubun terbuka biasanya disebabkan
atrofi otak
Mikrosefali dengan ubun-ubun menutup biasanya disebabkan infeksi
TORCH atau atrofi otak.
Makrosefali dengan ubun-ubun terbuka dapat disebabkan
HIDROSEFALUS ATAU ATROFI OTAK
Makrosefali disertai ubun-ubun menutup biasanya disebabkan
atrofi otak
Adanya hidrosefalus menandakan penumpukan cairan otak yang dapat disebabkan oleh berbagai sebab, antara lain
malformasi struktur otak (malformasi Chiari, Dandy Walker, aqueduct stenosis), radang otak, tumor otak, atau kelainan metabolisme bawaan.
Ig M anti toxoplasma menandakan apa?
adanya infeksi baru atau lampau
Kapan Ig M anti toxoplasma muncul?
5 hari setelah infeksi, meningkat cepat dalam 1-2 minggu, mencapai titer puncak dalam 1-4 minggu
Kapan Ig M anti toxoplasma menghilang ?
menghilang dalam beberapa bulan atau dapat menetap sampai >6 bulan bahkan sampai bertahun-tahun
Kapan IgM pada janin mulai dibentuk?
yaitu pada akhir trimester I
Apa saja pemeriksaan yg dpt dilakukan untuk deteksi IgM ?
double sandwich atau immunocapture IgM Elisa
Kapan Ig G anti toxoplasma muncul?
yaitu 1-2 minggu setelah infeksi primer, mencapai titer puncak sekitar 4-8 mg
Kapan Ig G anti toxoplasma menurun ?
setelah beberapa bulan/tahun, menetap seumur hidup dengan titer rendah
Apa yg membedakan Ig M ibu dg IgG ibu ?
Ig M ibu tdk melewati plasma, sedangkan Ig G ibu dapat melewati plasenta
IgG pada neonates adalah?
IgG yang berasal dari ibu (diperoleh ketika dalam kandungan ibu / melalui ASI)
Kapan bayi dapat membentuk IgG sendiri ?
mulai usia 2-3 bulan
Kadar IgG yang tinggi artinya ?
dapat menyingkirkan adanya infeksi akut / infeksi baru