Rokok Flashcards
Asap rokok mengandung racun, seperti:
tar, karbon monoksida, nikotin
Apa efek dari tar?
Menimbulkan iritasi pada paru-paru sehingga menimbulkan batuk dan merupakan pemicu kanker paru-paru
Apa saja jenis kanker yang bisa disebabkan oleh rokok?
Kanker paru-paru, kanker mulut, kanker laring, kanker perut, kanker pankreas
Apa efek dari karbon monoksida?
Faktanya, karbon monoksida lebih mudah terikat oleh hemoglobin daripada oksigen. Sehingga menyebabkan kadar oksigen pada darah rendah dan tubuh kekurangan oksigen. Hal ini menyebabkan sesak nafas, menggangu perkembangan janin, dll.
Apa efek dari nikotin?
Nikotin adalah racun yang menyebabkan ketagihan =, peningkatan tekanan darah, dan detak jantung