Glossary M & N Flashcards
Fenomena psikologis di mana sekelompok orang mengalami gejala emosional atau fisik yang sama tanpa penyebab medis yang jelas.
Mass hysteria
Kecenderungan orang untuk memilih pasangan yang memiliki tingkat daya tarik fisik yang mirip dengan mereka.
Matching phenomenon
Proses di mana pihak ketiga membantu menyelesaikan konflik antara dua pihak dengan mencari solusi yang menguntungkan kedua belah pihak.
Mediation
Kecenderungan seseorang untuk lebih menyukai sesuatu hanya karena sering terpapar hal tersebut.
Mere-exposure effect
Teknik penelitian yang menggabungkan hasil dari banyak studi berbeda untuk mendapatkan kesimpulan yang lebih kuat.
Meta-analysis
Ketika dua pihak yang berkonflik melihat satu sama lain dengan cara yang sama; diri sendiri bermoral dan mencintai kedamaian, tetapi orang itu jahat dan agresif.
Mirror-image perceptions
Ketika seseorang secara keliru mengaitkan penyebab emosi atau perilaku mereka dengan faktor yang salah.
Misattribution
Ketika ingatan seseorang berubah setelah terpapar informasi yang salah atau menyesatkan.
Misinformation effect
Ketika seseorang menganggap kelompok lain tidak layak mendapatkan perlakuan moral dan keadilan yang sama.
moral exclusion
Sejauh mana eksperimen psikologi menyerupai situasi kehidupan nyata.
Mundane realism
Ciri kepribadian yang ditandai dengan rasa superioritas, kebutuhan akan pujian, dan kurangnya empati.
Naricissism
Proses evolusi di mana sifat yang terbaik/yang meningkatkan kemungkinan bertahan hidup, lebih mungkin untuk diwariskan ke generasi berikutnya.
Natural selection
Kecenderungan seseorang untuk menikmati dan mencari aktivitas yang melibatkan pemikiran mendalam.
need for cognition
Dorongan dasar manusia untuk menjadi bagian dari kelompok sosial.
Need for belong
Situasi di mana kedua pihak dalam suatu interaksi dapat bersama-sama mendapatkan keuntungan.
Non-zero-sum games
Tekanan sosial untuk menyesuaikan diri dengan kelompok agar diterima.
Normative influence
Aturan sosial yang tidak tertulis tetapi mengatur perilaku dalam suatu masyarakat atau kelompok.
norms