Bahasa Indonesia (Tanda Petik (") dan Petik Tunggal (')) Flashcards

1
Q

Contoh:

  • “Merdeka atau mati!” seru Bung Tomo dalam pidatonya.
  • “Kerjakan tugas ini sekarang,” perintah atasannya, “karena besok akan dibahas dalam rapat!”
  • Menurut Pasal 31 ayat (1) Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, “Setiap warga negara berhak mendapat pendidikan.”

Dari contoh di atas menunjukkan bahwa tanda petik digunakan untuk mengapit

A

Petikan langsung yang berasal dari pembicaran, naskah, atau bahan tertulis lain

How well did you know this?
1
Not at all
2
3
4
5
Perfectly
2
Q

Contoh:

  • Puisi “Pahlawanku” terdapat pada halaman 125 buku itu.
  • Marilah, kita menyanyikan lagu “Maju Tak Gentar”!
  • Saya sedang membaca “Peningkatan Mutu Daya Ungkap Bahasa Indonesia” dalam buku Bahasa Indonesia Menuju Masyarakat Madani.
  • Makalah “Pembentukan Insan Cerdas Kompetitif” menarik perhatian peserta seminar.
  • Perhatikan “Hubungan Antarklausa” dalam buku Tata Bahasa Baku Bahasa Indonesia.
  • Ceramah subuh minggu lalu di Masjid Istiqlal berjudul “Hikmah dan Tujuan Berpuasa Ramadan”.
  • Kongres Bahasa Indonesia XI bertema “Menjayakan Bahasa dan Sastra Indonesia”.

Dari contoh di atas menunjukkan bahwa tanda petik digunakan untuk mengapit

A

(a) judul puisi,
(b) judul lagu,
(c) judul artikel,
(d) judul naskah,
(e) judul bab buku,
(f) judul pidato/khotbah, atau
(g) tema/subtema yang terdapat di dalam kalimat

How well did you know this?
1
Not at all
2
3
4
5
Perfectly
3
Q

Contoh:
* “Peladen” komputer ini sudah tidak berfungsi.
* Dilarang memberikan “amplop” kepada petugas!

Dari contoh di atas menunjukkan bahwa tanda petik digunakan untuk

A

Mengapit istilah ilmiah yang kurang dikenal atau kata yang mempunyai arti khusus

How well did you know this?
1
Not at all
2
3
4
5
Perfectly
4
Q

Contoh:
* Tanya dia, “Kaudengar bunyi ‘kring-kring’ tadi?”
* “Kudengar teriak anakku, ‘Ibu, Bapak pulang!’, dan rasa letihku lenyap seketika,” ujar Pak Hamdan.
* “Kita bangga karena lagu ‘Indonesia Raya’ berkumandang di arena Asian Games,” kata Ketua KONI.

Dari contoh di atas menunjukkan bahwa tanda petik tunggal digunakan untuk

A

mengapit petikan yang terdapat dalam petikan lain

How well did you know this?
1
Not at all
2
3
4
5
Perfectly
5
Q

Contoh:
* tergugat ‘yang digugat’
* retina ‘dinding mata sebelah dalam’
* noken ‘tas khas Papua’
* tadulako ‘panglima’
* marsiadap ari ‘saling bantu’
* tuah sakato ‘sepakat demi manfaat bersama’
* self quarantine ‘karantina mandiri’
* lockdown ‘karantina wilayah’
* marhūn bih ‘utang’ atau ‘pinjaman’

Dari contoh di atas menunjukkan bahwa tanda petik tunggaln digunakan untuk

A

mengapit makna, padanan, atau penjelasan kata atau ungkapan

How well did you know this?
1
Not at all
2
3
4
5
Perfectly