Proses" di dalam Sel Flashcards
Macam-macam
mekanisme transport pada membran sel, yaitu …
- Difusi
- Osmosis
- Transpor Aktif
- Endositosis
- Eksositosis
Proses pergerakan partikel-partikel (molekul atau ion) suatu
zat dari larutan yang konsentrasinya tinggi ke larutan yang konsentrasinya
rendah dengan atau tanpa melalui membran disebut…
Difusi
Molekul kecil yang tidak bermuatan akan lebih mudah berdifusi
dibandingkan dengan molekul bermuatan (ion-ion), seperti Na+ dan Cl-
karena membrane sel
Kurang permeable terhadap ion-ion.
Zat yang dapat larut dalam lipid (molekul hidrofobik) lebih mudah berdifusi
melalui membrane sel dibandingkan dengan
Zat yang tidak larut dalam
lipid (molekul hidrofilik)
Faktor-faktor yang mempengaruhi proses difusi adalah
a. Suhu; makin tinggi suhu, makin besar terjadinya difusi.
b. Konsentrasi; makin besar perbedaan konsentrasi antara dua larutan yang berdifusi, makin besar terjadinya difusi.
c. Ukuran molekul; makin besar ukuran molekul, makin lambat
terjadinya difusi.
d. Media; difusi di udara lebih mudah daripada difusi di dalam larutan.
e. Luas permukaan; makin luas permukaan difusi, makin besar
terjadinya difusi.
Difusi pelarut melalui membrane semipermeabel disebut…
Osmosis
Osmosis adalah …
Difusi air dari daerah yang
berkonsentrasi rendah (hipotonik) ke daerah berkonsentrasi tinggi
(hipertonik) melalui membrane semipermeabel.
Pergerakan molekul air melalui membran semipermeabel selalu dari larutan
hipotonik menuju ke larutan hipertonik sehingga perbandingan konsentrasi
zat terlarut kedua larutan seimbang disebut..
Isotonik
Misalkan sebuah sel
diletakan di dalam air murni. Konsentrasi zat terlarut di dalam sel lebih besar (hipertonik) karena adanya garam, mineral, sam-asam organik dan berbagai zat lain yang dikandung sel. Dengan demikian, air akan…
Terus mengalir kedalam sel sehingga konsentrasi larutan didalam sel dan diluar
sel sama.
Membran sel memiliki kemampuan yang terbatas untuk
mengembang sehingga sel tersebut…
Pecah (lisis)
Pada sel darah merah,
peristiwa ini pecahnya sel disebut
hemolisis.
Pada sel tumbuhan, peristiwa lisis dapat teratasi karena sel tumbuhan memiliki dinding sel yang menahan sel
mengembang lebih lanjut. Pada sel tumbuhan, keadaan ini disebut tekanan…. . Keadaan sel seperti ini membuat tanaman kokoh dan tidak layu.
Turgor
Jika sel hewan dimasukan ke dalam larutan hipertonik, air akan terus menerus keluar
dari sel. Sel akan mengerut yang disebut…
Krenasi
Pada sel tumbuhan, hal yang menyebabkan sitoplasma mengerut dan terlepas dari dinding sel disebut peristiwa …
Plasmolisis
Pada saat tertentu, sel perlu meningkatkan kembali kandungan
zat-zat dalam sitoplasma untuk menaikan tekanan osmotik di dalam sel. Cara sel mempertahankan tekanan osmotiknya ini disebut
…
Osmoregulasi
Perbedaan utama antara transpor aktif, osmosis dan difusi adalah ….
yang dikeluarkan sel.
Energi
Pada osmosis dan difusi, sel tidak mengeluarkan
energi apa pun untuk memindahkan zat melewati membran sel karena …
Zat berpindah sesuai dengan gradient konsentrasi.
Apa mekanisme pemindahan molekul atau zat
tertentu melalui membran sel, berlawanan arah dengan gradien konsentrasi.
(perbedaan konsentrasi). Oleh karena itu, harus ada energi tambahan dari
sel yang digunakan untuk membantu perpindahan tersebut ?
Transpor aktif
Energi
tambahan yang digunakan dalam proses transport aktif berasal dari …
ATP yang dihasilkan oleh mitokondria melalui proses respirasi.
Pada membran sel terdapat lapisan protein. Salah satu jenis protein yang terdapat
di membran sel tersebut adalah …. Protein ini mengenali zat tertentu yang masuk atau keluar sel.
Protein transport
Zat yang dipindahkan dengan cara transport aktif pada umumnya adalah zat yang memiliki ukuran …… Sel mengimbangi tekanan osmosis lingkungannya dengan cara
menyerap atau mengeluarkan molekul-molekul tertentu. Dengan demikian,
terjadi aliran air masuk atau keluar sel. Kemampuan mengimbangi tekanan osmosis dengan transport aktif menjadi sangat penting untuk bertahan hidup.
Molekul cukup besar sehingga tidak mampu melewati
membran sel
Contoh transport aktif adalah pemompaan natrium (Na+) dan kalium (K+)
pada sel-sel hewan dengan pompanya berupa kelompok protein khas yang
terdaoat di dalam membran sel. Protein khas tersebut dapat menukar
natrium (Na+) kedalam dan kalium (K+) ke luar sel dengan menggunakan
energy dari ATP. Pertukaran ini bersifat relative seimbang sehingga
biasanya ion kalium yang dimasukan kedalam sel hanya 2 untuk menukar 3
ion natrium yang dikelurakan. Disamping itu juga terdapat system transport
yang terpadu yaitu melalui transport aktif dan difusi terfasilitasi. Contoh
sistem transport terpadu adalah …
transport glukosa dari epitel usus halus ke
darah. Adanya sistem transport penggandengan glukosa di epitel usus halus
memungkinkan glukosa ditranspor dari usus halus ke darah melalui sel.
Istilah endositosis membran sel membentuk pelipatan ke dalam (invaginasi)
dan “memakan” benda yang akan dipindahkan ke dalam sel. Di dalam sel, benda tersebut dilapisi oleh sebagian membran sel yang terlepas membentuk selubung.
Terdapat tiga bentuk endositosis, yaitu:
- Fagositosis
- Pinositosis
- Endositosis dengan bantuan reseptor
Proses endositosis dimana benda yang dimakan
(dimasukan) ke dalam sel berupa zat atau molekul padat disebut…
Fagositosis
Contoh peristiwa fagositosis adalah…
Proses
“makan” pada sel darah putih (leukosit). Endositosis membrane sel pada sel darah putih, diawali dengan
membentuk vakuola yang membrane sel berasal dari sel darah putih.
Pada vakuola ini, terjadi proses pencernaan, penyerapan dan
pengeluaran sisa-sisa makanan.
Proses endositosis, dimana benda yang dimasukan ke dalam sel berupa zat cair atau larutan disebut…. Semua jenis sel
hewan dapat melakukan proses ini.
Pinositosis