Pendahuluan Flashcards
PATOLOGI
Ilmu yang mempelajari tentang penyakit
PATOFISIOLOGI
Ilmu yang mempelajari tentang perubahan fisiologik akibat penyakit
Patologi merupakan
Ilmu pengetahuan yang mempelajari tentang penyakit, dimana meliputi PENGETAHUAN dan PEMAHAMAN dari PERUBAHAN FUNGSI dan STRUKTUR pada penyakit dari tingkat MOLEKULER sampai dengan pengaruhnya pada setiap INDIVIDU
PATOLOGI mempunyai tujuan utama untuk
Mengidentifikasi sebab suatu penyakit, yang akhirnya akan memberikan petunjuk dasar pada program pengelolaan dan pencegahan penyakit tersebut.
PATOLOGI membahas
Penyakit dari segala segi meliputi ; sebab penyakit, sifat, perjalanan penyakit, perubahan anatomi dan fungsional yang disebabkan penyakit tersebut.
PATOLOGI KLINIS
Ilmu yang mempelajari tentang perubahan kimia klinis (reaksi biokimia) sel atau jaringan, mikrobiologi, hematologi, imunologi, imunohematologi
PATOLOGI ANATOMI
Ilmu yang mempelajari tentang perubahan morfologi sel dan jaringan → patologi bedah, sitopatologi, patologi otopsi
Apa saja bagian ilmu patologi?
Histopatologi
Sitopatologi
Hematologi
Mikrobiologi
Toksikologi
Patologi Forensik
Imunologi
Patologi kimiawi
Genetik
Histopatologi adalah
Bagian dari ilmu patologi yang mempelajari penyakit (menemukan dan mendiagnosis suatu penyakit) dari hasil pemeriksaan JARINGAN.
Sitopatologi adalah
Bagian dari ilmu patologi yang mempelajari penyakit (menemukan dan mendiagnosis suatu penyakit) dari hasil pemeriksaan SEL TUBUH yang didapat/ diambil
Hematologi
Bagian dari ilmu patologi yang mempelajari kelainan dalam SEDIAAN DARAH dan berbagai komponen pembekuan darah.
Mikrobiologi
Bagian dari ilmu patologi yang mempelajari penyakit INFEKSI dan ORGANISME (mikroorganisme) yang bertanggung jawab terhadap penyakit tersebut.
Imunologi adalah
Bagian dari ilmu patologi yang mempelajari PERTAHANAN SPESIFIK dari tubuh manusia.
Patologi kimiawi adalah
Bagian dari ilmu patologi yang mempelajari dan mendiagnosis suatu penyakit dari hasil pemeriksaan perubahan KIMIAWI JARINGAN dan CAIRAN.
Genetik adalah
Bagian dari ilmu patologi yang mempelajari kelainan-kelainan KROMOSOM dan GEN.