Mid term Flashcards
Mid term reviewer
Apa yang dimaksud dengan biaya peluang?
Biaya yang timbul karena harus mengorbankan satu hal untuk hal lain
Contoh: Mengorbankan kesempatan menjadi pilot demi menjadi seorang pebisnis.
Apa yang dimaksud dengan kelangkaan?
Kondisi ketika jumlah sumber daya yang tersedia tidak mencukupi untuk memenuhi kebutuhan manusia.
Sebutkan upaya untuk mengatasi kelangkaan gas!
- Pembatasan pembelian
- Merevisi kebijakan
- Memperbaiki teknik
Apa saja jenis-jenis kebutuhan menurut tingkat kepentingannya?
- Primer: Pangan, Sandang, Papan
- Sekunder: Alat komunikasi, transportasi, furniture rumah
- Tersier: Jam terbaru, barang mewah dan bermerk
Apa yang dimaksud dengan kebutuhan jasmani?
Kebutuhan yang berkaitan dengan kesehatan fisik seperti olahraga, istirahat, pakaian.
Apa yang dimaksud dengan kebutuhan rohani?
Kebutuhan yang berkaitan dengan spiritualitas, seperti agama, ibadah, meditasi.
Apa yang dimaksud dengan kebutuhan publik?
Barang dan jasa yang diperlukan oleh masyarakat secara umum, seperti lampu jalan dan transportasi umum.
Apa pentingnya literasi keuangan?
- Memahami ilmu tata kelola keuangan
- Menghindari risiko keuangan
- Meningkatkan efisiensi keuangan
Sebutkan langkah terbaik untuk meningkatkan literasi keuangan peserta didik!
- Memasukkan literasi keuangan di dalam kurikulum
- Memberikan pelatihan dan seminar literasi keuangan
Apa saja upaya terbaik pemerintah untuk meningkatkan produktivitas produsen?
- Memberi subsidi
- Mempermudah perizinan untuk mendirikan usaha
- Memberikan pelatihan dan pengembangan SDM terkait produksi
- Memberikan bantuan modal usaha
Apa yang dimaksud dengan Demand Pull Inflation?
Kenaikan harga secara umum karena kenaikan permintaan di masyarakat.
Apa yang dimaksud dengan Cost Push Inflation?
Kenaikan harga secara umum karena kenaikan biaya produksi.
Apa yang dimaksud dengan Imported Inflation?
Kenaikan harga secara umum karena kenaikan harga yang terjadi di luar negeri.
Apa teori kuantitas uang menurut Irving Fisher?
Jumlah peredaran uang berbanding lurus dengan perubahan harga.
Apa tujuan pemerintah menaikkan suku bunga acuan?
Untuk menekan inflasi.
Apa yang dimaksud dengan risiko operasional/kredit?
Risiko yang terjadi ketika bank memberikan pinjaman kepada debitur yang gagal membayar utang.
Sebutkan upaya untuk mengelola risiko teknologi dalam lembaga keuangan!
- Menggunakan sistem keamanan siber yang kuat
- Melakukan pemeliharaan dan pembaruan teknologi
- Menyediakan cadangan data untuk pemulihan cepat
Apa dampak positif uang digital bagi masyarakat?
- Kemudahan transaksi
- Inklusi keuangan
- Keamanan & transparansi
- Efisiensi ekonomi
Apa yang dimaksud dengan indeks Gini?
Indeks yang mengukur ketidakmerataan pendapatan di suatu negara.
Apa yang dimaksud dengan pengangguran struktural?
Pengangguran yang disebabkan oleh perubahan struktur ekonomi suatu negara.
Apa upaya untuk mengatasi pengangguran musiman?
Pelatihan keterampilan lain.